Idul Adha 1443 H Bupati Jember Sholat Bersama Warga dan Serahkan Hewan Kurban

    Idul Adha 1443 H Bupati Jember Sholat Bersama Warga dan Serahkan Hewan Kurban

    JEMBER - Pada Hari Raya Idul Adha 1443 H, Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST. IPU. melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Jami Al Baitul Amien bersama warganya, Minggu pagi 10/07/2022. Bupati Hendy mengajak warganya untuk senantiasa menjaga solidaritas dan persatuan.

    Mengenai perbedaan penentuan waktu Idul Adha, Ia menyatakan hal tersebut sudah lumrah, dan tidak untuk dipermasalahkan.

    “Kita tetap bersatu dan saling menghargai antar sesama umat Islam, soal perbedaan waktu hanya soal teknik dan keyakinan dalam penentuan hari Raya Idul Adha dan juga Idul Fitri serta awal puasa, dan ini sudah sering saya alami dari kecil, ” terangnya.

    Bupati Hendy mengajak kepada masyarakat Kabupaten Jember untuk menjadikan Hari Raya Idul Adha, sebagai momentum untuk peduli kepada orang yang kurang mampu dengan berkurban.

    Usai melaksanakan sholat Ied berjamaah, Bupati Jember Hendy Siswanto menyerahkan hewan kurban berupa satu ekor sapi yang dianggarkan dari APBD Jember kepada Takmir Masjid Al-Baitul Amien.

    “Bismillahirrohmanirrohim, pada hari ini saya Hendy Siswanto, Bupati Jember menyerahkan satu ekor sapi untuk jadi kurban dan kami serahkan kepada Takmir Masjid Al Baitul Amien, mohon kiranya dapat dilaksanakan penyembelihan dan pendistribusian daging kepada warga Kabupaten Jember, ” ucap Bupati Hendy Siswanto.

    Usai menyerahkan hewan kurban, Bupati Hendy bersama para jamaah di masjid tersebut kemudian berdoa bersama. (bgs)

     

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Bakti Sosial KB Kodim 0824/Jember Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Hendy Buka PRJ, Sebagai Event Kreatif...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Jum'at Berkah, Danramil 0824/16 Tanggul Sholat Jumat di Masjid Baiturrahman Bersama Warga dan  Bagikan Nasi Kotak
    Babinsa Mayang Koramil 0824/08 Mayang Hadiri Sosialisasi Pencegahan Stunting dan Penyuluhan Ibu Hamil Cegah KEK
    Dandim 0824/Jember Sambut Kunjungan Kerja Kemenlu RI dan Perwakilan Dubes di Jember : Dorong  Potensi Investasi
    Harapkan Berlangsung Kondusif, Polres Jember Gelar Doa Bersama dan Deklarasi Damai Pilbup 2024
    Dandim 0824/Jember Dukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember
    Cooling System Jelang Coblosan Pilkada, Polres Jember Masifkan Curhat Kamtibmas
    Dandim 0824/Jember Hadiri Pemberangkatan Kontingen POPDA XIV, Ucapkan Selamat Berjuang Meraih Prestasi Terbaik
    Dandim 0824/Jember Hadiri Pelantikan Pengurus PBVSI dan Penutupan Tournament Bola Voli Oleh Kapolda Jawa Timur
    Polres Jember Gelar Pembekalan Psikologi Massa untuk Personel PAM TPS Pilkada 2024
    Koramil 0824/22 Balung Bekali LDKS  OSIS MTs Zainul Hasan,  Bentuk Karakter Kepemimpinan 
    Kasdim  0824/Jember Hadiri Buka Prodi Diktukba TNI AD TA 2024, Selamat Menjalani Pendidikan Kepada Seluruh Prajurit Siswa 
    Dandim 0824/Jember Ambil Jam Komandan Anggota, Usai Upacara Bendera
    Tanggap Bencana Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Sigap Bersihkan Material Longsor Yang Menutupi Jalan
    Danramil 0824/12 Kaliwates Bersama Anggota dan  Warga Karya Bakti TNI  Bersihkan Jalan dan Selokan, Tingkatkan Kebersihan
    1042 KPM Desa Karangsono Terima Bantuan Pangan, Babinsa Koramil 0824/15 Bangsalsari Pengawalan Jamin Ketertiban dan Kelancaran

    Ikuti Kami